by

Arsenal Beri Kode Lepas Aubameyang ke Serie A?

Klub Premier League Arsenal dikabarkan berencana untuk menukar Pierre-Emerick Aubameyang dengan gelandang milik Juventus, Aaron Ramsey.

Aubameyang sempat menjadi andalan lini serang Arsenal. Akan tetapi sejak musim lalu, ia malah menjadi beban tim.

Aubameyang kini tak lagi jadi pemain yang ditakuti bek-bek lawan. Pemain asal Gabon itu kini memperkeruh suasana dengan tindakan indiplinernya.

Arsenal pun sudah mencopot ban kapten dari lengan Aubameyang. Dan kini ada kabar bahwa Arsenal berniat untuk segera melepasnya.

Beberapa klub dikabarkan sudah dikaitkan dengan Pierre-Emerick Aubameyang. Salah satunya adalah Juventus.

Bahkan kabarnya Arsenal sudah menawarkan pemain 32 tahun tersebut pada Juventus. Kini ada kabar lain terkait Aubameyang dengan Bianconeri.

Kabarnya Arsenal berniat menukar Aubameyang dengan gelandang Juve, Aaron Ramsey. Kabar itu dilansir oleh FourFourTwo.

Ramsey sendiri merupakan eks pemain Arsenal. Pelatih The Gunners, Mikel Arteta, meyakini pemain asal Wales itu bisa memberikan tambahan amunisi berharga bagi tim asuhannya meski jarang main di Juventus Stadium.

Aaron Ramsey gabung dengan Juventus sejak tahun 2019 silam. Ia direkrut dengan gratis setelah kontraknya bersama Arsenal kedaluwarsa.

Ramsey ternyata tak bisa bersinar di Italia. Selain tampaknya karena kesulitan dengan kultur sepak bola yang berbeda, ia juga kerap dihajar cedera.

Aaron Ramsey pun sudah sering disebut bakal segera cabut dari Juventus. Selain Arsenal, ia juga dikaitkan dengan klub Premier League lainnya, Newcastle.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

News Feed